Desain Untuk Dunia Profesional

Kertas premium kami yang ramah lingkungan dan berkualitas tinggi telah banyak digunakan dalam dunia bisnis. Pelanggan kami berasal dari berbagai belahan dunia dan beragam industri.

paperline-signature (1)

PERUSAHAAN/KORPORASI

Kami menyediakan kertas ramah lingkungan berkualitas tinggi yang penting untuk
seluruh bisnis Anda.

Bagaimana Cara Memilih Kertas yang Tepat Untuk Perkantoran/Korporasi yang Tepat?

paperline-signature (1)

PERBANKAN

Kertas performa tinggi kami sangat ideal untuk sektor perbankan.

Institusi keuangan seringkali membutuhkan jenis kertas yang berbeda untuk kegiatan bisnisnya. Terutama pada sektor perbankan, dibutuhkan kertas yang spesifik dalam membuat laporan-laporan akuntansi. Hasil cetak dengan kualitas yang tinggi sudah menjadi salah satu standar bagi sektor perbankan.

Kertas tidak dapat dipisahkan dari aktivitas harian perbankan. Kertas sudah menjadi kebutuhan utama dalam membuat laporan keuangan,  compliance, laporan pajak tahunan, tagihan kartu kredit, dokumen pinjaman, surat untuk nasabah dan berbagai aktivitas untuk pencapaian target dan tujuan bisnis.

Tanda Khusus & Otentik

Bank-bank juga menggunakan hologram atau tanda khusus pada kop surat atau dokumen sebagai identitas bisnisnya.  Walaupun fitur ini tidak mudah dibuat, tanda khusus ini penting sebagai bagian dari keamanan usaha. Hanya kertas berkualitas tinggi yang bisa mendukung fitur ini dan menjamin orisinalitas sebuah surat atau dokumen perbankan lainnya.

Fitur-fitur wajib untuk kertas di sektor perbankan:

  • Kualitas premium
  • Halus
  • Durabilitas tinggi
  • Performa cetak dan tinta mudah diserap
  • Putih cerah
  • Opasitas tinggi
  • Lebih tebal
paperline-signature (1)

FIRMA HUKUM

Bisnis yang serius membutuhkan kertas yang berkualitas. Ganti kertas Anda dengan kertas premium ramah lingkungan dari Signature untuk seluruh dokumen legal Anda yang khusus didesain agar bertahan lama.

Keunggulan Kertas Paperline Signature Bagi Firma Hukum

Kertas premium berperforma tinggi seperti Signature akan memberi kesan dan citra yang positif bagi sebuah firma hukum. Signature memiliki beberapa fitur unggul seperti kinerja cetak anti macet, hasil cetak berkualitas tinggi dan cetak 2 sisi yang lebih baik. 

Kualitas kertas yang digunakan menentukan kualitas material yang dipresentasikan ke klien Anda. Oleh sebab itu, setiap firma hukum harus menggunakan kertas premium untuk segala dokumen legal mereka.

Fitur kertas wajib untuk firma hukum:

  • Tahan lama
  • Kualitas premium
  • Halus
  • Tebal
  • Opasitas tinggi
  • Putih cerah
paperline-signature (1)

PERHOTELAN

Produk kertas A4 kami yang ramah lingkungan dan memiliki standar tinggi, sangat cocok digunakan di industri perhotelan.

Pentingnya Penggunaan Kertas di Industri Perhotelan

Industri perhotelan membutuhkan kertas premium A4 untuk berbagai kebutuhan, seperti pembuatan proposal, laporan akhir tahun, materi promosi atau marketing, surat undangan, surat aplikasi, kesepakatan kerja, invoice dan berbagai kebutuhan komunikasi dengan para tamu.

Dokumen, proposal, ataupun laporan akhir tahun yang dicetak di kertas Signature akan terasa elegan, nyata dan otentik. Hal ini sangat penting bagi hotel berkelas sebagai sarana untuk menunjukkan citra dan nilai-nilai usahanya kepada para tamu dan pemegang kepentingan.

Produk kertas selalu dibutuhkan di industri perhotelan modern. Selain untuk penggunaan internal sehari-hari, kertas A4 juga sering digunakan untuk membangun relasi bisnis dengan pihak luar, contohnya dalam membuat surat permohonan, surat penawaran, surat persetujuan bagi vendor dan lain sebagainya.

Fitur kertas wajib untuk industri perhotelan:

  • Kualitas premium
  • Halus
  • Putih cerah
  • Tebal
  • Tahan lama
  • Kontras tinggi

Pilihan Utama Untuk Kebutuhan Cetak dan Fotokopi Anda

Seiring dengan kemajuan industri dan teknologi, penggunaan kertas tetap menjadi pilihan yang tak lekang oleh waktu. Meskipun saat ini kita banyak menggunakan aplikasi untuk membuat catatan di laptop, tablet, dan ponsel, kertas masih menjadi pilihan utama dan sangat berguna dalam komunikasi sehari-hari. Kertas merupakan alat serbaguna dengan berbagai kegunaan.

Banyak bisnis dan organisasi berinvestasi dalam teknologi digital untuk mengurangi pemakaian dokumen dan pengarsipan secara fisik. Namun, penelitian menunjukkan bahwa membaca dan menulis di atas kertas lebih efektif daripada melakukannya secara digital karena menciptakan lebih banyak aktivitas di bagian sensor motorik dan mengaktifkan banyak indra, seperti ketika menekan pena di atas kertas, melihat huruf yang ditulis, ataupun mendengar suara lalu dituangkan dalam bentuk tulisan.

Kertas ukuran A4 merupakan kertas putih terpopuler. Dengan dimensi 21 cm x 29.7 cm, kertas A4 diakui sebagai standar industri dan banyak digunakan oleh perusahaan swasta, bank, hotel, rumah sakit, sekolah serta institusi lainnya.

Jadi, apa kegunaan umum dari kertas A4 di zaman modern ini? Mari kita lihat.

Menggunakan kertas putih secara fisik melibatkan lebih banyak persepsi sensorik, termasuk sentuhan dan penciuman. Karena itu, saat pelanggan dan klien membaca dokumen Anda, mereka bisa merasakan tekstur kertas A4, mengingat dengan jelas dokumen yang dibaca, sebelum akhirnya membubuhkan tanda tangan. Oleh karena itu, sangat penting menggunakan kertas A4 kualitas terbaik untuk pertumbuhan dan kelangsungan bisnis.

Terbuat dari bahan terbaik yang ramah lingkungan, kertas A4 Paperline Signature memiliki permukaan yang halus sehingga roller printer dengan mudah menarik dan mengeluarkan kertas putih halaman demi halaman, memberikan hasil yang konsisten. Gunakanlah kertas ukuran A4 terbaik agar dokumen yang Anda buat memiliki hasil cetak yang berkualitas.

Selain itu, tingkat putih cerah yang tinggi dari kertas A4 Paperline Signature memastikan semua hasil cetak data, grafik, dan teks Anda menjadi menonjol dan mudah dibaca, baik saat mencetak warna ataupun hitam putih. Ini adalah persyaratan utama untuk setiap dokumen karena menyajikan informasi yang penting bagi pembaca. Jadi, pastikan kertas A4 yang Anda gunakan dapat memberikan hasil cetak yang maksimal.

Kualitas kertas A4 Paperline Signature adalah yang terbaik di kelasnya. APP Sinarmas memproduksi kertas putih berkualitas tinggi yang mencerminkan prestis dan integritas bisnis Anda.

Apa kesamaan laporan, jurnal dan publikasi? Semuanya melibatkan penelitian dan pengumpulan data, yang sering kali menghabiskan banyak waktu dan energi. Hasil kerja keras memerlukan hasil cetak yang maksimal, karena itu diperlukan kertas A4 berkualias tinggi. 

Kertas putih Paperline Signature memastikan hasil kerja keras Anda tetap terlihat bagus untuk jangka waktu yang lama. Kertas ukuran A4 yang dibuat dari bubur kertas formula khusus ini mampu menjaga agar dokumen laporan perusahaan, jurnal bisnis dan publikasi lainnya tidak berubah warna menjadi kekuningan. Dengan menggunakan kertas A4 Paperline Signature, dokumen tetap terlihat putih bersih saat hendak digunakan kembali setelah lama disimpan.

Kertas A4 Paperline Signature menghasilkan kualitas cetak yang mengagumkan. Dengan opasitas yang tinggi, kertas putih Paperline Signature bisa memberikan hasil cetak bolak balik yang tidak tembus pandang. Kedua sisi kertas nyaman untuk dibaca.

Kertas ukuran A4 ini juga sangat baik digunakan  sebagai kertas fotokopi. Ketika Anda membutuhkan salinan laporan, jurnal, dan publikasi, kertas putih ini memberikan hasil fotokopi yang sama baiknya seperti mencetak menggunakan printer. Untuk hasil fotokopi terbaik, pilih kertas ukuran A4 dengan berat setidaknya 80 gsm.

Memperluas jangkauan bisnis dan usaha Anda membutuhkan promosi yang konsisten dengan kualitas cetak yang menarik perhatian. Banyak klien kami lebih suka mencetak selebaran, brosur, dan proposal menggunakan kertas ukuran A4.

 

Restoran, hotel dan pusat perbelanjaan sering memajang penawaran dan promosi terbaru di tempat usaha mereka. Bisnis seperti ini mengandalkan kertas putih kualitas premium untuk menampilkan hasil cetak yang menarik perhatian konsumen.

Hotel berbintang tidak hanya menggunakan kertas A4 Paperline Signature untuk formulir check-in, mereka juga menggunakan alat tulis, penunjuk arah dan pengumuman yang didesain dengan cermat untuk diletakkan di kamar, restoran, kolam renang, serta area pertemuan. Kertas putih Paperline Signature memenuhi kebutuhan ini dengan memberikan hasil cetak warna ataupun hitam putih yang sangat baik.

Kontrak, formulir, laporan, jurnal, publikasi dan materi promosi membutuhkan kertas A4 berkualitas. Tidak hanya itu, kertas ukuran A4 premium juga selalu bagus untuk digunakan sehari-hari. Menggunakan kertas ukuran A4 premium dapat meningkatkan produktivitas Anda dalam segala hal, baik untuk keperluan kantor, desain grafis, maupun catatan dan sketsa pribadi.

Catatan, gambar, dan sketsa Anda akan terasa berbeda pada permukaan kertas ukuran A4 yang lebih halus. Kertas putih ini memberikan ruang kreativitas tanpa batas. Menuangkan pikiran Anda pada kertas putih yang halus bisa membebaskan imajinasi Anda dalam menciptakan sketsa yang mungkin akan menjadi mahakarya Anda berikutnya.

Ini adalah berbagai cara klien menggunakan kertas putih premium kami. Beberapa menggunakannya untuk tujuan internal, beberapa untuk pemasaran dan pengembangan usaha, sementara yang lain lebih suka menggunakan kertas A4 Paperline Signature karena permukaannya yang halus dan memberikan hasil cetak yang lebih baik.

Ada Pertanyaan? Hubungi Kami!

Lengkapi Data Anda di Bawah Ini!

    * Wajib diisi